Pengembang Indonesia sangat mengapresiasi langkah yang telah dilakukan oleh PPDPP dengan melakukan digitalisasi data melalui sistem Sikumbang, dengan adanya data tersebut akan sangat bermanfaat bukan hanya bagi masyarakat yg berminat membeli rumah, tetapi juga bagi para Pengembang serta Pemerintah. Dengan data yang ada, dapat tergambarkan data faktual yang terjadi di lapangan, bahkan saat ini PPDPP sudah bisa menggambarkan pula penawaran dan permintaannya sampai ketingkat kecamatan. Diharapkan data tersebut bisa di bagikan kepada Para Ketua Umum Asosiasi Pengembang agar bisa mengarahkan anggotanya untuk membangun rumah sesuai dengan kebutuhan yang ada, sehingga diharapkan penyebarannya bisa disesuaikan dengan kebutuhan yang diperlukan oleh masyarakat yang membutuhkan rumah. Tentunya dengan adanya pembangunan Perumahan sesuai dengan kebutuhan tersebut, diharapkan arah pembangunannya akan lebih tepat sasaran, sehingga pemerataan pembangunan akan terjadi dan akan lebih tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Karenanya kita harus bersama sama menggalakkan agar kita semua bisa memanfaatkan aplikasi Sikumbang ini. Namun disamping kami mengapresiasi upaya yg dilakukan oleh PPDPP, kami juga memberikan beberapa catatan diantaranya perlunya ada sinkronisasi antara sistem online dengan sistem offline, karena bisa saja masyarakat ada yang booking langsung di lapangan, dimana oleh Developer posisinya sudah terbooking, tetapi belum terdata dalam Sikumbang, karenanya kedepannya perlu adanya koordinasi dan sinkronisasi akan hal ini, termasuk juga harus adanya pembaruan data setiap saat, juga penyesuaian set plan yg ada di Sikumbang dengan kondisi tahapan pembangunan di lapangan yang menjadi prioritas penjualan dan pembangunan di lapangan, termasuk adanya penyesuaian dengan infrastruktur yang ada di lapangan, sehingga diharapkan tidak ada kebingungan ataupun kekeliruan yang terjadi bagi para Pengembang dengan hadirnya sistem Sikumbang ini. Dikarenakan masih baru masih banyak yang belum bisa tercakup, selain itu sebagian besar masyarakat belum teredukasi mengenai sistem Sikumbang, serta masih banyak Pengembang yang belum mendaftarkan Perumahannya melalui sistem ini, sehingga ke akuratan datanya belum bisa sepenuhnya 100 % dari data yang ada saat ini. Kemudian juga yang menjadi catatan Kami adalah pada saat ini masih banyak Para pengembang yang enggan dan yang belum bisa mengikutsertakan rumahnya di dalam sistem Si Kumbang ini untuk itu kita harus terus menerus memberikan pemahaman dan pengertian bahwa dengan adanya sistem ini akan lebih memudahkan bagi kita semua dalam melaksanakan pembangunan yang secara yang terkoordinasi dan terintegrasi keseluruh stakeholder dan shareholders
Sehingga memudahkan dalam koordinasi para Pemamgku Kepentingan Pengembang yg ada di Indonesia saat ini. Jadi yang harus kita lakukan saat ini adalah kita harus bersama-sama memberikan pencerahan kepada seluruh pengembang dan masyarakat untuk menggunskan aplikasi Sikumbang ini, sekaligus juga berkoordinasi dengan para stakeholder dan shareholder agar apa yang sudah baik ini bisa direalisasikan secara maksimal sehingga hasilnya pun akan lebih optimal
Namun dengan terobosan yang dilakukan oleh PPDPP ini, jika semuanya menggunakan aplikasi ini, maka akan sangat bermanfaat bagi kita semua Para Pemangku kepentingan Pengembang
Dengan berbagai catatan yang ada, yg harus kita perbaiki bersama, Kami yakin kita dapat mencari jalan keluar dan Kami yakin bahwa apa yang sudah dilakukan ini, akan lebih memberi manfaat bagi semua para pemangku kepentingan di bidang Perumahan ini. Insya Allah apabila semuanya sudah bisa terintegrasi dengan baik, kedepannya akad kredit secara on line pun, sebuah keniscayaan utk bisa kita laksanakan. Dan jika ini bisa dilakukan akan sangat bemanfaat bagi kita semua, bagi Pemerintah, bagi Para Pengembang, bagi Perbankan dan bagi masyarakat, sehingga program Pemerintah untuk mewujudkan sejuta rumah akan semakin mudah diwujudkan. Karenanya kami dari Pengembang Indonesia, sangat mengapresiasi dan mendukung langkah melakukan Digitalisasi data Sikumbang oleh PPDPP.
Insya Allah kami juga akan turut serta membantu dan memberikan pemahaman kepada Para pengembang dan masyarakat untuk bisa lebih memaksimalkan langkah ini, dengan harapan penyesuaian seluruh Pengembang dan masyarakat dalam menggunakan aplikasi ini bisa segera terwujud, yang Insya Allah akan sangat bermanfaat bagi kita bersama
Insyaallah apa yang kita lakukan adalah wujud Bakti kita untuk bangsa negara dan masyarakat semoga apa yang dilakukan ini akan membawa hasil yang maksimal dan semoga pula menjadikan amal ibadah kita di mata Allah Subhanahu Wa Ta’ala
Sukses untuk PPDPP
sukses utk kita bersama